Cara Ganti Alamat Loket dan Alamat Terdaftar Fastpay Terbaru

Cara Ganti Alamat Loket dan Alamat Terdaftar Fastpay Terbaru

Mengelola usaha layanan pembayaran seperti Fastpay kadang menuntut perubahan data, termasuk alamat loket dan alamat terdaftar. Perubahan ini penting terutama jika kamu pindah lokasi usaha, memperluas cabang, atau ingin menyesuaikan data agar sesuai dengan tempat operasional terbaru

Sebagai mitra baru di Fastpay yang baru bergabung, mungkin kamu mau ganti alamat loket atau alamat terdaftar di Fastpay tapi bingung caranya?. Jika kamu ingin ganti nama loket kamu bisa ganti di apk Fastpay.

Kenapa Alamat Loket Harus Sesuai?

Alamat yang sesuai memastikan akun Fastpay kamu lebih aman dan valid. Fastpay juga menggunakan data alamat untuk verifikasi, pengajuan layanan tertentu, hingga kebutuhan legal. Kalau lokasi usaha pindah tetapi data belum diperbarui, bisa bikin proses verifikasi terhambat.

Cara Ganti Alamat di Fastpay

Cara Ganti Alamat di Fastpay

Untuk ubah data di Fastpay baik itu alamat loket atau alamat terdaftar untuk langkah mudah untuk memperbarui data tersebut sebagai berikut:

1. Cara Ubah ALamat Loket Fastpay

Cara ubah alamat loket atau nama struk di Fastpay dapat di lakukan melalui aplikasi Fastpay mobile untuk caranya sebagai berikut:

  1. Buka Apk Fastpay
  2. Setelah berhasil login Fastpay selanjutnya klik 3 garis di kiri atas (cek gambar diatas)
  3. Selanjutnya klik gambar home (simbol rumah)
  4. Klik tanda pensil untuk rubah alamat loket, di menu ganti alamat Fastpay ini tersedia 4 informasi loket yang dapat di ubah yaitu nama loket, no. HP outlet, nomor whatsapp dan alamat loket
Baca Juga:  Cara Menghilangkan Rasa Pahit pada Daun Pepaya dan Pare Secara Praktis

2. Cara Ubah Alamat Terdaftar Fastpay

Untuk jurangan Fastpay jika ingin ganti alamat terdaftar bisa mengajukan melalui email di [email protected].

Proses perubahan data, mohon dapat melengkapi data-data berikut dengan lengkap sesuai dengan data terdaftar agar dapat kami bantu verifikasi dan ubah data :

Untuk langkah langkah cara ganti sebagai berikut:

  1. ID Outlet
  2. Nama Pemilik
  3. No hp terdaftar
  4. Data yang akan di rubah (menginformasikan data lama & Data Baru)
  5. Nama Ibu Kandung
  6. Foto KTP Asli & Foto swafoto dengan pegang KTP Asli [2 Lampiran]
  7. Perkiraan Saldo Terakhir
  8. Alasan pengajuan
    Mohon informasikan data diatas dengan lengkap dan sesuai agar dapat kami proses perubahan data anda. Jika ada data yang lupa, mohon isikan dengan keterangan “Tidak ingat” agar memudahkan kami melakukan verifikasi. Mohon seluruh data dikirimkan dalam 1 email dan pengiriman harus dilakukan dari email terdaftar.

      Tips Agar Proses Perubahan Alamat Berhasil

      • Pastikan data yang kamu masukkan lengkap dan jelas.
      • Gunakan foto yang terang dan tidak buram.
      • Pastikan nomor HP dan email aktif untuk menerima notifikasi.
      • Gunakan alamat yang sesuai realita lokasi usaha.

      Kapan Harus Menghubungi Customer Service Fastpay?

      Jika permintaan perubahan alamat ditolak atau tidak ada pembaruan status lebih dari 1 hari, kamu bisa menghubungi layanan live chating Fastpay. Agar proses perubahaan alamat atau nomor hp terdaftar di Fastpay bisa cepat di proses.

      Mengganti alamat loket dan alamat terdaftar Fastpay sebenarnya sangat mudah dilakukan. Selama dokumen dan data yang kamu masukkan benar, proses verifikasinya cepat dan tidak ribet. Pastikan selalu memperbarui data seperti pin, agar layanan tetap berjalan lancar dan akun kamu aman. Jika butuh tambahan panduan di ketikmedia.com, silakan tinggalkan komentar.

      Baca Juga:  11 Cara Lulus SKD CPNS 2024 Dijamin Berhasil!